Inazuma Eleven: Balance of Ares - Inazuma Eleven Ares akan berlatar dunia paralel, terjadi setelah peristiwa di game pertama, dan mengembangkan cerita dari perspektif tiga protagonis — Ryouhei Haizaki, Asuto Inamori, dan Yuuma Nosaka. Ceritanya berkisar pada sekelompok anak laki-laki tinggal di pulau yang suka bermain sepak bola. Klub sepak bola mereka tiba-tiba dibubarkan, dan satu-satunya cara mereka bisa mendapatkannya kembali adalah dengan memenangkan Football Frontier. Protagonis Asuto Inamori dan rekan-rekannya meninggalkan pulau itu menuju Tokyo untuk bersekolah di Raimon Junior High School dan mengambil alih Football Frontier. Tapi pertandingan pertama mereka adalah melawan peringkat satu Seishou Gakuen. (Sumber: Gematsu)